REFERENSISULTRA.COM, Progres Pembangunan Fisik dan sejumlah fasilitas penunjang Kampung Nelayan Merah Putih (KNMP) di Desa Malalanda Kecamatan Kulisusu Kabupaten Buton Utara Butur, sudah mencapai 72 persen.
Hal itu diungkapkan Kepala Dinas Perikanan Butur, Sharun Akri saat ditemui di ruang kerjanya, Rabu, (7/1/2026).
“Sudah mencapai 72 persen, seperti kantornya sudah selesai, kemudian tempat kulinernya sudah selesai, Pabrik Es dan Gudang Beku (Cold Storage)itu sudah terpasang,”ujarnya.
Fasilitas penunjang lainnya juga seperti, tempat pendaratan ikan atau area bongkar muat hasil tangkapan, dan Shelter Cold Box untuk menampung hasil tangkapan juga sudah selesai.
Selain itu juga, Kata Sharun Akri, ada juga bantuan 10 kapal ikan yang diperuntukkan untuk nelayan, lengkap dengan mesin tempel.
Sharun Akri memastikan seluruh pembangunan kampung nelayan merah putih di targetkan sampai 31 Januari 2026 ini.
“Kami juga secepatnya akan melakukan peninjauan di lokasi kampung nelayan ini,”ungkapnya.
Kampung Nelayan Merah Putih tersebut nantinya akan dikelola oleh koperasi desa merah putih Desa Malalanda.
Dengan adanya kampung nelayan merah putih ini, diharapkan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat nelayan.















