REFERENSISULTRA.COM – Bupati Buton Utara Afirudin Mathara meninjau unit pelayanan Kesehatan Puskesmas. Peninjauan dilakukan untuk memastikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat agar berjalan dengan optimal dan lancar.
Peninjauan tersebut berlangsung di Puskesmas Kioko Kecamatan Bonegunu serta Puskesmas Kambowa dan UPTD Puskesmas Kambowa Selatan Kecamatan Kambowa. Minggu, 13 April 2025.
Dalam kunjungannya, Bupati Butur langsung mengecek fasilitas dan pelayanan di Unit Gawat Darurat (UGD), ruang pemeriksaan dan perawatan, hingga memastikan air mengalir di kamar mandi.
Di kesempatan itu, Afirudin Mathara juga turut berinteraksi dengan beberapa petugas medis, Ia menanyakan terkait kondisi pelayanan puskesmas tersebut, guna memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat
Bupati menyampaikan beberapa hal yang menyangkut layanan Puskesmas. meskipun dihari libur pelayanan kesehatan tetap dilaksanakan dengan optimal.
Menurutnya, pelayanan kesehatan merupakan hak dasar yang harus dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat, apa lagi letaknya berada paling dekat dengan masyarakat.
Dalam tinjauannya, Bupati didampingi Kepala Badan Kesbangpol Agus Priabudiana, Plt Kasat Pol PP Tayeb, dan Plt Kadis Kominfo Sartono.